UJIAN SYAFAWI LAYAKNYA UJIAN MUNAQOSAH
Ujian Syafawi yang dilakukan pondok pesantren |
Kalau seorang mahasiswa yang mengajukan skripsi untuk ujian akhir kuliah akan merasakan betapa sulitnya Sidang Skripsi berhadapan dengan team penguji. Tentu mengalami posisi dimana melakukan kegiatan sidang skripsi atau munaqosah sebagai bahan evaluasi selama mengenyam bangku kuliah tidaklah semudah dibayangkan.
Senada dengan hal tersebut Pondok Pesantren Nurul huda memiliki hal yang sama bagi melihat sejauh mana perkembangan santri-santrinya yaitu melalui Ujian Syafawi. Dimana Santri yang akan diuji harus berada di satu ruangan sendiri tanpa teman dan pendamping di hadapan 2 orang penguji layaknya sidang skripsi.
Perasaannya ???? Gugup, cemas dan takut tentunya menjadi menyatu. karena takut salah jawab atau takut tidak dapat memberikan yang terbaik.
Penguji menyiapkan materi pertanyaan dengan lugas |
Ujian tersebut dimulai hari selasa tanggal 23 Maret 2020 melalui program evaluasi bidang pengajaran dan bahasa Pondok Pesantren Nurul Huda dengan melakukan ujian syafawi untuk kelas 9 wustho.
Ujian syafawi atau ujian lisan diberikan untuk melakukan evaluasi kepada santri yang duduk ditingkat 9 sejauh mana mengikuti pendidikan khususnya pelajaran diniyah untuk mengetahui kemampuan individu santri tersebut.
Tes yang diberikan adalah Muhadasatsah bahasa Arab, Do'a dan amaliyah sehari-hari, Conversation bahasa Inggris, kemampuan bacaan Al Quran dll.
santri yang diberikan ujian tanpa bantuan dan pendampingan |
Apakah sulit??? tentunya bagi santri yang mempersiapkan diri dari semenjak dini tidak ada kata sulit dalam ujian tersebut karena ini merupakan pengulangan materi yang telah diberikan.
Tidak ada komentar: